Chelsea Ladies FC mengumumkan bahwa berhasil merekrut Yuki Ogimi yang merupakan salah satu pemain Jepang yang merebut Piala Dunia Wanita dari FFC Turbine Potsdam, Jerman.
Wanita jepang yang berumur 26 tahun ini merupakan pemain Jepang pertama yang bermain di FA Women's Super League. Ia merasa senang bergabung dengan Chelsea Ladies FC setelah 3 tahun sukses bersama Potsdam di Jerman.
"Klub ini memiliki ambisi tinggi, seperti saya, walaupun begitu aku meyakinkan diri bahwa aku mengambil keputusan yang tepat. Aku sudah tidak sabar ingin bertemu teman-teman baruku di Chelsea dan memulai debutku di FA WSL," kata Yuki Ogimi.
Prestasi Yuki Ogimi
- Juara Piala UEFA Wanita 2009/2010- Juara Bundesliga (Frauen Bundesliga) 2009/2010, 2010/2011, 2011/2012
- Juara 2 Bundesliga (Frauen Bundesliga) 2012/2013
- Juara 2 DFB Pokal Women 2012/2013
- Juara Piala Dunia Wanita 2011 Germany
- Juara 2 Olympics Women 2012 London
"Ia adalah kualitas pemain yang diinginkan Chelsea," kata Manajer Emma Hayes. "Yuki merupakan penyerang kelas dunia dan pemenang Piala Dunia yang akan membawa kesuksesan di negara ini. Dia akan memberikan pengaruh bagi pengembangan pemian muda kita".
Yuki Ogimi akan telat bergabung latihan dengan Chelsea Ladies FC karena Ia harus bertanding di Kejuaraan EAFF Women's East Asian Cup 2013 bersama Jepang di Seoul, Korea Selatan.
Yuki Ogimi Bergabung dengan Chelsea FC
4/
5
Oleh
Masnamedia
Silahkan berkomentar secara sehat dan tidak mengandung spam. Jika terindikasi spam, maka komentar akan dihapus. Jangan lupa untuk ikuti artikel dan berita terbaru tentang J.League di LigaJepang melalui Facebook, Twitter, GooglePlus, Pinterest, dan RSS.